Cara Moderasi Komentar di Blogger | SeedSteam | Blog La Acun

Cara Moderasi Komentar di Blogger

Menerapkan cara moderasi komentar di blog Blogger (Blogspot) ini menurut saya penting.

Jika tidak, nanti seperti yang dialami blog saya yang dikelola sebelumnya dimana komentar yang masuk dan tampil pada postingan kadang tidak relevan.

Misalnya ada komentar berbahasa inggris yang isinya tidak berhubungan sama sekali dengan konten yang dipublikasikan.

Hapus komentar spam di blog

Kadang juga, pengelola situs lain memanfaatkan kolom komentar untuk menjalankan aktivitas membangun link yang sebenarnya bersifat spam.

Contoh yang paling umum adalah menyisipkan link pada profil si komentator atau pada kolom pesan komentar berisi link aktif.

Khusus link pada profil, saya tidak masalah selama isi komentarnya relevan atau sebagai bentuk apresiasi pada penulis.

Cara moderasi komentar di Blogger

Khusus untuk platform Blogger, fitur moderasi komentar di setiap halaman publikasi itu sebenarnya sudah disediakan.

Dan jika anda belum tahu bagaimana mengakses atau mengaturnya, ikuti langkah di bawah ini:

  1. Login ke Blogger.com lalu buka Setelan.
  2. Scroll ke bawah lalu temukan bagian Komentar.
    Lokasi menu moderasi komentar di Blogger
  3. Pilih Moderasi komentar lalu pilih opsi Selalu. Opsi ini artinya semua komentar yang masuk akan selalu dimoderasi. Termasuk komentar dari pengunjung yang sudah pernah disetujui komentarnya sebelumnya.

Setelah pengaturan di atas sudah anda terapkan, maka setiap komentar yang masuk akan bisa anda lihat pada menu Komentar Blogger.

Disana anda bisa menyetujui atau menolak sekaligus menandai komentar sebagai spam dan juga menghapus komentar yang sudah pernah diterbitkan sebelumnya jika memang tidak diinginkan.

Pada setelan gambar di atas, anda juga bisa melihat adanya opsi Siapa yang dapat mengomentari?.

Kalau saya sengaja mengaturnya dengan memilih siapa saja bisa berkomentar termasuk yang anonim sekali pun.

Hal ini saya lakukan karena saya sudah berencana untuk aktif mengelola blog ini. Dan itu termasuk sesekali memeriksa komentar dari pengguna.

Panduan Blogger lain: Cara Backup Blogger Bagi Pemula

Jika anda ingin membatasinya, bisa juga dengan memilih opsi Pengguna dengan akun Google.

Opsi ini akan memberikan informasi ke pengguna bahwa yang bisa berkomentar adalah hanya mereka yang sudah login ke akun Google (Gmail).

Kalau tidak login ya tidak bisa komentar.

Sekian cara mengatur moderasi komentar di Blogger ini. Semoga bermanfaat.